KabarPublik- Balaikota Depok
Untuk menambah wawasan pengertahuan dan mendorong tumbuh kembangnya minat baca sejak dini, SDN Baktijaya 5, Kecamatan Sukmajaya mengajak puluhan siswa-siswi kelas 5 mengunjungi Perpustapaan Kota Depok pada Selasa pagi (1/10/24).
Siswa-siswi kelas 5 sebanyak 34 anak dalam kunjungannya di Perpustakaan Kota Depok di komplek perkantoran Balaikota Depok, Jl Margonda dibawahi bimbingan guru kelasnya, Eti Seriawati,S.Pd dan ditemani sejumlah ibu Korlas.
Kepala SDN Baktijaya 5, Sri Lestari M.Pd menjelaskan, kegiatan kunjungan para siswa kelas 5 hari ini ke perpustakaan di Kota Depok merupakan program literasi anak.
"Untuk mengenalkan perpustakaan yang ada di Depok. Iya pak baru pertama kalinya," kata Sri.
Dengan berkunjung ke Perpustakaan Kota Depok, Sri berharap, anak-anak termotivasi dalam belajar, menambah wawasan pengetahuan dan mendorong para peserta didik tumbuh kembangnya budaya serta minat baca sejak dini.
"Dengan membiasakan membaca sejak dini maka akan terwujudkan kebiasaan positif bagi anak sebagai salah satu pondasi dalam membangun karakter budaya," tuturnya.
Dia menambahkan, program literasi anak untuk kelas 5 dan 6 di bulan Oktober ini
"Diakhiri dengan perlombaan literasi bagi anak dengan mereka membuat puisi, pantun, atau cerita yang akan dijadikan sebuah buku," pungkas Sri. (jaya)
0 Comments