Siswa Sekolah Paket Pasar Sukatani Siap Bersaing di USBN dan UNBK

KabarPublik-Tapos
Sembilan siswa-siswi  paket B dan C sekolah paket Pasar Sukatani, Dinas Perdagangan dan Industri ( Disdagin) Kota Depok telah mengikuti USBN dan UNBK tahun ajaran 2018/2019.
Nadelia foto bareng dua siswa Sekolah Paket Pasar Sukatani yang siap hadapi USBN dan UNBK

Ditemui saat kegiatan hari terakhir try out USBN dan UNBK, Selasa pagi (9/4/19), Kasubag Tata Usaha UPT Pasar Sukatani yang menjabat Kepala Sekolah ( (Kepsek) Sekolah Paket B&C Pasar Sukatani, Nadelia mengatakan, untuk mengikuti USBN dan UNBK para siswanya mengikuti try out dua kali yakni pada 4 dan 9 April.
Nadelia bersama Robert membimbing para siswanya.

Try Out yang dilaksanakan dua kali itu, menurut Nadelia, bertujuan untuk persiapan mental para siswa agar siap menghadapi USBN dan UNBK nanti.
"Alhamdulillah...Insya Allah...anak-anak sudah siap menghadapi USBN dan UNBK, hal ini terlihat dari kesiapan, kecepatan dan ketepatan mereka mengikuti try out hingga hari terakhir ini, mereka siap bersaing," kata Nadelia optimis diamini, Robert, bagian Administrasi Sekolah Paket Pasar Sukatani.
Nadelia menjelaskan, sebanyak sembilan siswanya yang akan mengikuti USBN dan UNBK tahun ini terdiri dari enam siswa paket C dan tiga siswa paket B.
"Sekolah Paket Pasar Sukatani sudah tiga tahun dan sudah tiga kali meluluskan siswa," ujarnya.
Diantara alumni sekolah paket Pasar Sukatani, menurut dia, selain bekerja ternyata ada siswanya yang bekerja sambil melanjutkan ke perguruan tinggi.
"Kami merasa senang dan bangga alumni sekolah Pasar Sukatani bisa bekerja dan kuliah. Alhamdulillah...," ucapnya.
Bahkan diangkatan sekarang, lanjutnya, ada yang sudah mendaftar ke SMK dan perguruan tinggi swasta ternama di Kota. "Siswa yang sudah mendaftar dan akan melanjutkan ke Universitas swasta Gunadharma yaitu Aulia Nur Afifah, sedangkan siswa yang akan melanjutkan ke SMK Asyifa yakni M.Alfarido, M.Iqbal, M.Nursabili," papar Nadelia. (jay)

No comments:

Post a Comment