Subscribe Us


 

Walikota Rotasi Empat Pejabat, Mantho Jorgi Jabat Kadisnaker Depok

KabarPublik-Balaikota

Demi alasan kebutuhan, Walikota Depok, Mohammad Idris merotasi empat pejabatnya, salah seorang diantaranya Kepala Dinas PUPR Depok, Mantho Jorgi, Rabu petang (13/2/19).
Mantho Jorgi menandatangani dokumen pelantikan dirinya disaksikan Walikota Depok

Selain Manto Jorgi dimutasi menjadi Kadis Tenaga Kerja, juga dilantik Farah Mulyati sebagai staf ahli Walikota Bidang Administrasi dan Pemerintahan,  Ahmad Kafrawi menjadi Asisten ekonomi dan pembangunan dan Diah Sadiah kepala dinas ketahanan pangan,  pertanian.
Hadir pula Wakil Walikota Depok, Pradi Supriatna, para staf ahli, asisten dan Kepala BKPSDM Depok, Sufian Suri, Kepala Badan Keuangan Daerah dan Aset, Nina Suzana,  Kabag Protokol Syafrizal serta Kasubag Humas Startik.
Walikota Depok, Mohammad Idris mengatakan,  mutasi dan rotasi dilakukan karena kebutuhan organisasi, serta ketentuan perundangan dan ketentuan.
"Mutasi atau rotasi dalam OPD sangat dibutuhkan untuk memberikan pengalaman,  penyegaran dan lainnya jadi wajar saja kegiatan itu dilakukan, ” kata Walikota kepada wartawan seusai pelantikan.
Jajaran aparatur sipil negara (ASN)  atau pegawai negeri di Kota Depok terlebih ditingkat kepala dinas (Kadis)  atau kepala organisasi perngkat daerah (OPD). Walikota berharap, sebaiknya menjabat paling lama tiga tahun kemudian dirotasi untuk menambah pengalaman dan kebutuhan kopentensi yang ada.
Idris berharap pejabat yang dilantik dapat terus meningkatkan kompetensi di setiap waktu dan kesempatan sehingga berdampak pada peningkatan kualitas kinerja kearah yang lebih baik.(jay)

Post a Comment

0 Comments