Subscribe Us


 

Di Momen Ramadhan 1445 H, SDN Depok 1 Gelar Kegiatan Keagamaan Untuk Siswa Islam Dan Kristen

Kabar Publik- Pancoran Mas

Untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan para siswanya di momen bulan suci Ramadhan 1445 H, SDN Depok 1, Kecamatan Pancoran Mas (Panmas), Kota Depok menggelar kegiatan keagamaan bagi para siswa muslim dan non-muslim selama lima hari.

Kepala SDN Depok 1, Arwin Rangkuti menjelaskan, di SDN Depok 1 terdapat siswa-siswi berjumlah sekitar 700-an, 50% dari jumlah itu adalah siswa bergama non-muslim.

" Untuk itu kami sekolah juga memberikan kesempatan kepada para siswa non- muslim melaksanakan kegiatan keagamannya di momen Ramadhan, sama seperti para siswa muslim melaksanakan Pesantren Kilat," kata Arwin Rangkuti pada Kamis, 28 Maret 2024.

SDN Depok 1 melaksanakan kegiatan Pesantren Kilat (Sanlat) dimulai pada Senin-Kamis, 25-28 Maret 2024." Kegiatan Sanlat nanti diakhiri pembagian sembako dan santunan yatim dan dhuafa," ujarnya.

Di moment Ramadhan 1445 H, Arwin menambahkan, sekolah berharap para siswa lebih meningkatkan keimanan dan ketaqwaannya terhadap Tuhan Yang Maha Esa.

Dalam pelaksanaannya, jelas Arwin, kegiatan keagamaan siswa muslim dan non muslim diadakan di ruang kelas berbeda, tidak digabung dan guru pembimbingnya masing-masing.

"Di sekolah kami sikap toleransi dan kerukunannya cukup tinggi baik sesama guru maupun siswa, termasuk pula orangtua murid," ujar Arwin.

Bahkan dalam pembagian paket sembako dan santunan untuk yatim dan dhuafa diberikan kepada para siswa muslim dan non muslim. (Jaya)

Post a Comment

0 Comments